Evaluasi merupakan bagian yang penting dari proses manajemen karena dengan evaluasi akan diperoleh umpan balik (feed back) terhadap program atau pelaksanaan kegiatan. Tanpa adanya evaluasi, sulit rasanya untuk mengetahui sejauh mana tujuan-tujuan yang direncanakan itu telah mencapai sasaran atau target yang ditetapkan. Namun disadari bahwa fungsi evaluasi khususnya dalam pelaksanaan pembangunan kesehatan belum sepenuhnya dapat diselenggarakan secara optimal Hal ini disebabkan beberapa hal, antara lain (a) tidak disusunnya waktu dan metode evaluasi yang tepat (b) tidak ada persepsi yang sama atas indikator-indikator pembangunan kesehatan dan bagaimana mencapainya (c) tidak adanya pedoman tentang evaluasi pembangunan kesehatan dan (d) kurangnya kemampuan tenaga kesehatan dalam melaksanakan evaluasi.
Mengingat pentingnya untuk memastikan capaian pembangunan kesehatan yang sudah dilakukan sampai dengan tahun 2017, maka telah dilaksanakan Pertemuan Evaluasi Program/Kegiatan Pembangunan Kesehatan tanggal 22 – 24 Maret 2018 di Hotel Grand Antares Medan. Peserta kegiatan ini dari Dinas Kesehatan Kab/Kota dan pengelola program di Dinas Kesehatan Provinsi. Adapun narasumber terdiri dari Pejabat Biro Perencanaan dan Anggaran Kementerian Kesehatan RI, Pejabat dari Pusat Data dan Informasi Kemenkes RI, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Provsu, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Provsu, dan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Provsu.
Adapun tujuan dari pertemuan ini adalah guna mengetahui pencapaian pelaksanaan program/kegiatan kesehatan di Kabupaten/Kota dan di Provinsi Sumatera Utara sampai dengan akhir tahun 2017, terhadap indikator-indikator kesehatan yang terdiri dari Indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM) Bidang Kesehatan, Renstra Kementerian Kesehatan RI, Renstra Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2013 – 2018, dan Renstra Dinas Kesehatan Kab/Kota. Diharapkan pada pertemuan ini juga akan diketahui kendala dan masalah-masalah yang dihadapi dalam pelaksanaan pembangunan kesehatan dan tentunya dapat diambil kebijakan untuk menindaklanjuti permasalahan yang dihadapi sehingga di masa yang akan datang, pencapaian hasil pembangunan kesehatan dapat terus ditingkatkan sesuai dengan target-target yang telah ditetapkan.
Melalui sambutan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Drs. Agustama, Apt, M.Kes berharap pertemuan ini mampu mengetahui pencapaian hasil pelaksanaan program kegiatan kesehatan baik indicator SPM Kab/Kota, indicator teknis tiap program yang terdapat dalam renstra Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara 2013-2018. Serta diharapkan hasil pertemuan ini nantinya dapat digunakan untuk peningkatan mutu perencanaan dan memperkuat koordinasi dan sinkronisasi antara program/kegiatan kesehatan nasional, provinsi, dan kab/Kota. Terakhir juga diharapakan memperkuat komitmen bersama dalam mencapai sasaran dan target pembangunan kesehatan di Provinsi Sumatera Utara.