Hari ketiga Workshop, Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi Kesehatan (Pusdatin) Kemenkes RI (Ibu Tiomaida Seviana H, SH,MAP) memberikan materi terkait Keamanan Data Sistem Informasi, dalam paparannya disampaikan bahwa prinsip keamanan data meliputi ; pengendalian akses, enkripsi data, pemantauan aktivitas, pemulihan bencana dan pelatihan dan kesadaran.
Ibu Tio juga mengingatkan bahwa keamanan data kesehatan merupakan tanggung jawab bersama semua pihak. Kolaborasi sangat penting dalam rangka mempercepat transformasi kesehatan yang aman dan merata di Indonesia.
Selanjutnya Ibu Tio beserta Tim USAID-CHISU didampingi Kabid Yankes Dinkes Kota Medan ( dr.Surya S Pulungan, M.Kes) dan Staf Yankes Dinkes Prov.Sumut (dr.Syarifah, M.Kes) melakukan kunjungan ke Puskesmas Darusalam Medan, guna melihat implementasi rekam medis elektronik yang digunakan dalam pelayanan kesehatan di puskesmas Darusalam tersebut.
Pada akhir kegiatan Ibu Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi mengharapkan rumusan rencana aksi yang sudah disepakati bersama antara Pusdatin, USAID-CHISU, Dinkes Provinsi dan Dinkes Kota Medan serta Dinkes Kabupaten Deli Serdang, benar-benar dilakukan/dilaksanakan, didukung dan menjadi komitmen bersama dalam percepatan integrasi SatuSehat di kedua kabupaten/kota tersebut dan di Provinsi Sumatera Utara.