- Ragam
Kasihan! Didiagnosis Kanker, Pegawai Ini Justru Dipecat oleh Bosnya
Keterangan Gambar :
Pennsylvania, Bukannya mendapat simpati, pegawai ini malah dipecat dari pekerjaannya karena didiagnosis kanker. Sang atasan beralasan kanker dan kemoterapi yang akan dijalani pegawainya itu nanti bisa mengganggu kompetensi si pegawai ketika bekerja.
Carol Jumper baru saja didiagnosis mengidap kanker di pankreas, hati dan ovariumnya bulan lalu. Namun kemalangan Carol tidak berhenti sampai di situ. Sesaat setelah Carol melaporkan hal itu kepada atasannya, beberapa hari kemudian ia dikirimi sebuah surat yang ternyata berisi keputusan pemecatan.
"Kira-kira seminggu kemudian, ia mendapat surat resmi yang dikirim ke rumah. Ketika saya membacanya, saya begitu gusar. Saya tak menyangka ada orang yang tega mengirim surat seperti itu. Ia bahkan tak menelepon Carol," kata sang tunangan, Dennis Smerigan.
Dalam surat pemecatan yang ditulisnya sendiri, Dr George mengatakan bahwa penyakit yang diidap Carol akan membebani fisik, pikiran dan emosinya. Surat itu pun tidak menyiratkan rasa simpati ataupun dukungan dari Dr George kepada pegawai yang telah mengabdi kepadanya selama 12 tahun itu.
"Gejala dari penyakitmu, obat pereda nyeri yang kau butuhkan, dan efek samping kemoterapi yang kau rasakan akan (berdampak) signifikan dan mengganggu (kinerjanya)," tulis Dr George dalam surat pemecatannya, seperti dikutip dari Mirror, Rabu (17/9/2014).
Karena aspek-aspek itulah Dr George menganggap Carol tak dapat bekerja optimal lagi di kantornya, sehingga ia harus memecatnya tanpa pesangon terhitung mulai tanggal 11 Agustus 2014.
Satu-satunya ungkapan simpati sang dokter tercantum di akhir surat. "Doa kami selalu menyertaimu agar kau bisa melawan penyakit mengerikan tersebut. Terima kasih atas waktunya selama di Visnich Oral Surgery. Saya berharap perjuanganmu (melawan kanker) akan lancar dan sukses!" tutupnya