Disela-sela pelaksanaan Rakerkesda Provinsi Sumatera Utara, Sekjen Kemenkes RI (Bpk. Drg. Oscar Primadi, MPH) mengunjungi UPT. Rumah Sakit Khusus Mata Provinsi Sumatera Utara. Dalam kunjungan Bapak Sekjen Kemenkes RI, didampingi oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara (Bpk. Ridesman, SH,M.Kes) dan Kepala UPT. Rumah Sakit Khusus Mata Provinsi Sumatera Utara (dr. Rehulina Ginting, M.Kes). Kunjungan yang dilaksanakan ini dilakukan untuk melihat perkembangan gedung rumah sakit sekaligus meninjau ketersediaan alat-alat kesehatan yang mendukung pelaksanaan pelayanan kesehatan mata antara lain alat diagnostic dan laser, pada kesempatan kunjungan ini Bapak Sekjen Kemenkes RI juga berkenan melakukan pemeriksaan mata juga.
Sekjen Kemenkes RI (Bpk. Drg. Oscar Primadi, MPH) sedang melakukan pemeriksaan mata
Pada kesempatan ini Bpk Sekjen Kemenkes RI memberikan apresiasi atas peningkatan status dari UPT Kesehatan Indera Masyarakat (KIM) menjadi Rumah Sakit Khusus Mata, serta menyarankan dengan perubahan status ini agar mengikuti regulasi yang berkaitan dengan Rumah Saki
Sekjen Kemenkes RI Bpk. Drg. Oscar Primadi, MPH (kanak) memberikan pengarahan di dampingi oleh KA. UPT RS. Khusus Mata dr. Rehulina Ginting, M.Kes (kiri)
Kepala UPT. Rumah Sakit Khusus Mata (dr. Rehulina Ginting, M.Kes) menyampaikan rencana pengembangan UPT.RSK Mata ke depan, diantaranya program akselerasi yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini antara lain Akreditasi, Penataan Gedung dan menjadikan RSK Mata ini menjadi learning eye centre di Provinsi Sumatera Utara.
Kepala UPT.RSK juga menyampaikan peluang yang dimiliki diantaranya adanya dukungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, mitra strategis (USU, Puskesmas Kota Medan dan sekitarnya) serta lokasi yang strategis serta lahan yang sangat memungkinkan untuk pengembangannya.
Sedangkan tantangan yang dihadapi adalah implementasi regulasi rujukan berjenjang BPJS tanpa diskresi serta Marketing Rumah Sakit Mata Swasta yang progresif akan mempengaruhi jumlah pasien juga.
Mendengar penjelasan Kepala UPT.Rumah Sakit Khusus Mata ini, Bapak Sekjen mendukung penuh rencana-rencana pengembangan yang akan dilakukan serta untuk menghadapi tantangan yang ada, Bapak drg.Oscar menyarankan agar UPT. RSK Mata melakukan inovasi-inovasi dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan mata di Provinsi Sumatera Utara. Selanjutnya mengakhiri kunjungannya, Bapak Sekjen Kemenkes RI, foto bersama dengan seluruh pegawai UPT. Rumah Sakit Khusus Mata Provinsi Sumatera Utara.