Medan, Dinas kesehatan provinsi Sumatera Utara seksi pelayanan kesehatan primer dan tradisional melaksanakan kegiatan Workshop Manajemen Puskesmas tanggal 28 sampai dengan 30 Agustus 2019 di hotel Grand Antares Medan.
Kegiatan Workshop Manajemen Puskesmas dihadiri oleh Kepala Bidang Yankes/Kasi Yankes/Pengelola Manajemen Puskesmas di 33 Kabupaten Kota. Acara ini dibuka oleh Bapak Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera.
Pada acara pembukaan Bapak Sekretaris Dinkes propsu menyampaikan bahwa Puskesmas adalah ujung tombak dari pelayanan kesehatan karena itu manajemen puskesmas harus diperhatikan agar mutu pelayanan kesehatan semakin meningkat. Kepemimpinan kepala puskesmas mempunyai peran yang sangat penting untuk keberhasilan penerapan manajemen puskesmas sesuai dengan Permenkes 44 tahun 2016.
Dalam Workshop Manajemen Puskesmas disampaikan materi Perencanaan Puskesmas, Minilokakarya Puskesmas, Penilaian Kinerja Puskesmas,Surveilans dalam Manajemen Puskesmas, dan Sumber Daya Kesehatan yang disampaikan oleh Widya Iswara UPT Pelkes Medan dan narasumber dari Dinkes Provsu.
Diharapkan dengan Workshop Manajemen Puskesmas Dinas Kesehatan Kab/kota dapat membimbing puskesmasnya dalam hal perbaikan Manajemen Puskesmas sehingga masyarakat dapat memperoleh pelayanan kesehatan yang bermutu.